Anime Comedy Terbaik
1. Gintama
Anime ini kerap disebut sebagai anime komedi terbaik sepanjang masa. Gintama adalah sebuah anime komedi yang berlatar pada zaman edo yang mengisahkan Sakata Gintoki pemilik Yozoruya bersama kedua anak buahnya bernama Shinpachi dan Kagura.
Karena menerima pekerjaan apapun, mereka seringkali menjalankan pekerjaan aneh dan konyol. Hal menarik dan lucu dari Gintama adalah seringkali mereka memparodikan anime populer seperti Naruto, Dragon Ball, Bleach hingga One Piece.
2. Seto no Hanayome (My Bride is a Mermaid)
Hal apa yang lebih aneh daripada diselamatkan oleh putri duyung? Bagaimana kalau mengetahui bahwa putri duyung tersebut adalah anak dari seorang putri duyung Yakuza, dan kamu harus menikahinya dan menjaga identitasnya demi keselamatan nyawamu.
Seto no Hanayome adalah anime komedi yang penuh dengan situasi mencekam antara Seto dan keluarga putri duyung yang membuatnya semakin lucu.
3. Danshi Koukousei no Nichijou (Daily Lives of High School Boys)
Anime berjudul Danshi Koukousei no Nichijou ini adalah salah satu anime terlucu yang tidak boleh kamu lewatkan. Berfokus pada cerita tiga orang sahabat yang masih duduk di bangku SMA.
Mereka bernama Yoshitake, Hidenori, dan Tadakuni. Anime ini mengisahkan keseharian mereka yang dipenuhi aksi dan tingkah laku konyol yang membuatmu tertawa terbahak-bahak.
4. Arakawa Under the Bridge
Sesuai dengan judulnya, anime komedi terbaik ini bercerita tentang kehidupan di bawah jembatan Arakawa. Bermula dari seseorang bernama Kou yang diselamatkan nyawanya oleh gadis tuna wisma bernama Nino, kemudian Kou setuju untuk membalas budi dengan menjadi pacarnya.
Kou pun memulai hidup barunya dibawah jembatan Arakawa yang dipenuhi orang-orang aneh yang tinggal di wilayah tersebut.
5. Working!!
Sota sedang menghadapi situasi sulit setelah teman sekelasnya, Popura meminta dirinya untuk membantu di restoran milik keluarganya. Sota menghadapi berbagai persoalan di restoran tersebut mulai dari hal menjengkelkan hingga kecelakaan yang lucu.
Working!! adalah anime komedi yang penuh dengan aksi kocak dari para karakter perempuan yang lucu.
6. Nichijou (My Ordinary Life)
Nichijou adalah anime bergenre komedi slice of life yang menceritakan kehidupan anak sekolah di sebuah kota. Mulai dari persahabatan, komedi percintaan hingga hal-hal yang tidak penting hadir dalam anime komedi ini.
Nichijou sangat cocok untuk kamu yang suka menonton anime komedi yang ringan dan penuh tawa.
7. Tonari no Seki-kun
Biasanya apa yang kamu lakukan ketika sedang bosan di ruang kelas? Pastinya berbeda dengan yang dilakukan oleh Seki dari anime komedi Tonari no Seki-kun ini. Seki merupakan murid sekolah yang super kreatif, di mana ia terjebak dengan murid-murid membosankan di kelasnya.
Setiap merasa bosan, Seki sering membuat permainan dan hal aneh untuk menghabiskan waktu. Permainan yang di buat Seki inilah yang sering menimbulkan tawa penonton, serta teman sebelah bangkunya yang selalu berniat menggagalkan permainan Seki yang malah membuatnya bermasalah oleh guru.
8. Hataraku Maou-sama! (The Devil is a Part-Timer!)
Mimpinya untuk menaklukan dunia telah sirna, Iblis yang kehilangan mimpinya tersebut dibuang ke Kota Tokyo, dimana ia harus melakukan hal yang paling dianggap aib oleh Iblis, yaitu bekerja di salah satu restoran fast food.
Plot lucu dari Hataraku Maou-sama! Ini diperkuat oleh beragam karakter konyol. Mungkin Iblis sendiri akan tertawa ketika menonton beberapa episode dari anime komedi terbaik ini.
9. Baka to Test to Shoukanjuu
Baka to Test to Shoukanjuu adalah anime bergenre school comedy, dimana sebuah sekolah yang mengelompokkan siswanya berdasarkan tingkat kepintaran, siswa yang pintar akan mendapat fasilitas yang lebih baik dibanding siswa yang kurang pintar.
Yoshii Akihisa seorang murid kelas F bersama teman-temannya yang tidak nyaman di kelas tersebut menantang kelas-kelas di atasnya melalui duel summon berbentuk karakter chibi yang kekuatannya berasal dari nilai mereka.
Siapapun yang menang berhak untuk menukar fasilitas kelas, perjuangan anak-anak kelas F untuk mendapatkan fasilitas layak pun di mulai.
Yoshii Akihisa seorang murid kelas F bersama teman-temannya yang tidak nyaman di kelas tersebut menantang kelas-kelas diatasnya melalui duel summon berbentuk karakter chibi yang kekuatannya berasal dari nilai mereka.
Siapapun yang menang berhak untuk menukar fasilitas kelas, perjuangan anak-anak kelas F untuk mendapatkan fasilitas layak pun di mulai.
10. Gekkan Shoujo Nozaki-kun (Monthly Girls’ Nozaki-kun)
Chiyo Sakura seorang siswi SMA menyukai teman sekelasnya Umetarou Nozaki yang ternyata adalah seorang seniman manga terkenal. Setelah beberapa saat Chiyo menjadi salah seorang dari asisten Nozaki untuk membantu proses pembuatan manga dengan tujuan untuk menarik perhatian dari Nozaki.
Banyak momen-momen lucu yang akan hadir dalam perjuangan cinta Chiya Sakura ini!
11. Minami-ke
Kediaman Minami adalah rumah untuk tiga orang saudara perempuan, kakak tertua Haruka yang tegas dan pintar, Kana yang berkepala dingin, dan si bungsu Chiaki yang memiliki lidah tajam.
Hidup tanpa pengawasan orang tua, ketiga saudara tersebut membagi pekerjaan rumah mulai dari memasak hingga mencuci pakaian hingga sedikit petualangan percintaan.
Sudah kebayang bukan bagaimana kelucuan mereka bertiga yang tinggal dalam sebuah rumah tanpa orang tua?
12. Ouran Koukou Host Club (Ouran High School Host Club)
Seorang murid paling tampan di Ouran High School bernama Haruhi Fujioka terjebak dalam situasi dimana ia harus bekerja pada sebuah host club akibat kelalaiannya, yaitu memecahkan vas senilai 8 juta yen.
Beruntung ia memiliki penampilan yang maskulin dan di sukai banyak wanita, sehingga ia segera dipromosikan sebagai host full time. Perjuangan Haruhi Fujioka dalam anime komedi terbaik Ouran Koukou Host Club sangatlah lucu dan menghibur!
13. SKET Dance
Di Kaimei High School ada sebuah klub khusus untuk membantu yang dikenal dengan nama SKET Brigade. Namun, sebagian besar murid mengenal SKET Brigade sebagai klub yang menangani pekerjaan sambilan.
Hari-hari dilalui anggota SKET Brigade dengan bermalas-malasan di ruangan klub, tapi jika ada yang meminta pertolongan SKET Brigade selalu siap memberikan yang terbaik.
Keseharian anggota SKET Brigade inilah yang menjadikannya sebagai anime komedi terbaik.
14. School Rumble
Cinta segitiga adalah sebuah formula klasik dalam sebuah kisah komedi dan anime School Rumble berhasil memanfaatkan kisah cinta segitiga antar siswa SMA yang mempunyai hubungan cinta yang rumit sekaligus lucu.
Anime komedi ini dipenuhi dengan momen awkward serta plot twist yang siap mengocok perutmu!
15. Detroit Metal City (Detroit Metal City: The Animated Series)
Meskipun Soichi bermimpi untuk menjadi seorang bintang pop, takdir pun berkata sebaliknya Soichi malah menjadi lead singer dari band black metal kenamaan Detroit Metal City (DMC).
Soichi menggunakan nama panggung Johannes Krauser II yang terkenal sangat gelap dan seram yang sebenarnya berbanding terbalik dengan kehidupan nyata Soichi yang lemah lembut. Soichi sebenarnya terpaksa bekerja untuk DMC untuk memenuhi kebutuhannya.
Anime ini menceritakan kesialan Soichi yang penuh kelucuan ketika mencoba menjalani hidup bersama bandnya, dan mengurusi kisah cinta serta penggemarnya yang obsesif.
16. Great Teacher Onizuka
Dari plotnya saja sudah terlihat bahwa anime ini adalah sebuah anime bergenre komedi. Great Teacher Onizuka menceritakan seorang pemimpin geng motor yang memiliki ambisi baru dalam hidupnya, yaitu menjadi seorang guru terbaik.
Ternyata, ambisinya tersebut bertujuan hanya untuk bertemu gadis-gadis di sekolah. Namun, pengelola sekolah serta kelas yang diajarnya tidak menyukai Onizuka dan menghalalkan segala cara untuk mengusir guru baru tersebut.
Perseteruan di antara mereka lah yang membuat timbulnya humor dalam anime ini.
17. Azumanga Daioh
Anime ini merupakan pionir dari formula anime komedi “show about nothing” yang kemdian diterapkan dalam anime Nichijou. Kedua anime ini memiliki plot yang mirip dengan komedi lucu, surealis dan karakter-karakter yang kocak.
Azumanga Daioh merupakan salah satu anime komedi terbaik yang wajib kamu tonton!
18. Sakigake!! Cromartie Koukou (Cromartie High School)
Anime komedi terbaik berikutnya adalah Sakigake!! Cromartie Koukou atau yang lebih dikenal sebagai Cromartie High School. Sesuai dengan judulnya, anime ini menceritakan keseharian Takashi Kamiyama bersama teman sekelasnya yang aneh di Cromartie High School sekolah yang terkenal dengan muridnya yang nakal.
Anime ini merupakan parodi dari manga Yankii yang populer pada tahun 1970-1980an. Banyak parodi pop culture pada karakter-karakter dalam anime komedi ini yang menimbulkan banyak kelucuan.
19. Sakamoto desu ga? (Haven’t You Heard? I’m Sakamoto)
Sakamoto desu ga? Adalah sebuah anime komedi yang berfokus pada karakter Sakamoto, seorang siswa jenius terpopuler dan terkeren di sekolah sehingga banyak wanita yang menyukainya.
Merasa iri dengan Sakamoto, para murid laki-laki terus berusaha untuk mengerjai Sakamoto namun selalu gagal dan malah membuat Sakamoto terlihat semakin keren.
Prank yang dilakukan kepada Sakamoto inilah yang menjadi kelucuan utama dari anime komedi ini.
20. Beelzebub
Anime komedi terbaik berikutnya adalah Beelzebub. Beelzebub mengisahkan seroang murid SMA bernama Tatsumi Oga yang jago berkelahi. Suatu hari ia menemukan seseorang mengapung dan menarik orang tersebut ke pinggir sungai.
Tiba-tiba orang aneh tersebut membelah dirinya dan mengeluarkan bayi berambut hijau yang kemudian diketahui adalah anak Raja Iblis. Dengan terpaksa, Oga pun harus merawat bayi tersebut yang ia namakan Berubo.
Berbagai kejadian lucu terjadi ketika Oga merawat Berubo yang mengharuskannya membawanya ke sekolah setiap hari.
21. Osomatsu-san (Mr. Osomatsu)
Osomatsu-san (Mr. Osomatsu) adalah sebuah anime komedi yang diadaptasi dari manga karya Fujio Akatsuka pada 1962. Berbeda dengan manga-nya, kali ini keenam bersaudara Matsuno sudah beranjak dewasa.
Memasuki usia ke dua puluh, mereka malah bermalas malasan dirumah dan tidak memiliki motivasi untuk bekerja. Mulai dari mencari pacar hingga pekerjaan keseharian enam bersaudara ini dipenuhi dengan hal-hal aneh dan lucu yang pastinya membuatmu tertawa!
22. D-Frag!
Anime komedi ini mengisahkan Kazama Kenji yang dijebak untuk masuk kedalam sebuah klub pembuat game di sekolahnya. Klub tersebut berisikan siswi-siswi dengan kemampuan yang unik mulai dari Ketua klub dengan kekuatan kegelapan, hingga anggota lain yang memiliki kemampuan elemen air dan tanah.
Banyak hal konyol yang terjadi dalam klub tersebut yang membuat Kazama ingin keluar dari klub tersebut. Namun, usaha teman-temannya berhasil menggagalkan niat Kazama tersebut.
23. Barakamon
Seorang penulis kaligrafi terkenal bernama Handa Seishuu pindah ke sebuah pulau terpencil bernama Pulau Goto. Ketika ia pindah ke sebuah pulau, Handa bertemu dengan seorang anak kecil bernama Kotoishi Naru.
Naru bersama denga teman-temannya sering berkunjung kerumah Handa karena dahulu rumah tersebut adalah basecamp mereka. Banyak hal lucu dan konyol yang terjadi pada Handa di setiap episodenya.
24. One Punch Man
Meski lebih cocok digolongkan sebagai anime action, One Punch Man juga memiliki elemen komedi yang kuat dalam setiap episodenya. One Punch Man sendiri adalah anime yang menceritakan seorang super hero bernama Saitama yang selalu mengalahkan musuhnya dalam satu kali pukulan.
Merasa kurang tertantang, Saitama terus mencari musuh terkuat dan masuk dalam sebuah asosiasi super hero yang berisikan super hero terbaik di seluruh dunia. Ekspresi wajah dan perilaku dari Saitama pasti akan sukses membuatmu tertawa!
25. Crayon Shinchan
Siapa yang tidak mengenal anime komedi yang satu ini? Crayon Shinchan adalah anime komedi populer yang sempat tayang di Indonesia beberapa tahun lalu.
Anime ini mengisahkan Nohara Shinosuke atau Shinchan seorang anak TK yang sangat nakal, usil dan sering menggoda kakak-kakak cantik. Berbagai kisah lucu akan ditampilkan dalam anime ini khususnya tentang kehidupan sehari-hari Shinchan, mulai dari kenakalannya di rumah hingga di sekolah.
JIKA KALIAN SUKA DENGAN ARTIKEL INI JANGAN LUPA FOLLOW DAN KOMENT BLOG INI AGAR GW SEMANGAT UNTUK MENGULAS ANIME LAINYAN DAN SAYONARA!
0 Komentar